Monday, March 11, 2013

Penyebab Kanker

Pada zaman sekarang banyak sekali para penderita kanker maupun tumor dan mayoritas penyakit tersebut menyerang para wanita.Seperti halnya kaka sepupu saya yang masih muda dan belum menikah terkena penyakit kanker rahim dan dia berusaha mencari uang sednriri untuk biaya oprasinya,dan saya sendiri dua minggu sebelum interview di BIMBEL Kabataku saya habis operasi dan sekarang alhamdulilah sudah hilang penyakitnya.

Padahal waktu itu saya masih tidak boleh beraktifitas,tapi karena saya memiliki tekat yang kuad seperti yang dikatakan mentor saya di Kabataku kakDaniel ,tekad yang kuat akan mendapatkan hasil yang baik.Dan setelah mengikuti beberapa interview saya bisa bergabung di Bimbingan belajar matematika Kabataku,ternyata usaha saya yang melelahkan dan menahan sakit menghasilkan hasil yang baik sekali.

Saat ini saya akan membahas tentang penyebab kanker yang mulai menyerang banyak orang terutama wanita.Kanker merupakan penyakit yang membahayakan ,dan cepat sekali menyebar,berikut penjelasan tentang penyebab penyakit kanker.



Penyebab kanker sangat bergantung dari jenis penyakit kanker yang diderita. Namun, pada umumnya penyebab kanker adalah tidak normalnya sel sehingga terjadi pertumbuhan yang di luar batas, dan sampai menyerang jaringan di sekitarnya.

Bahkan sangat mungkin berpindah ke jaringan tubuh lainnya. Demikian penjelasan dunia kesehatan mengenai penyebab kanker. Akan tetapi, hal itu mungkin masih sulit dipahami oleh masyarakat awam. Oleh karena itu, mari kita coba dengan pemahaman yang lebih sederhana untuk memahami penyebab kanker secara mudah.
Sel normal yang menjadi tua seperti sebuah barang, yang jika tak lagi diperlukan akan kita buang. Sel normal yang mati, seharusnya digantikan oleh yang baru.

Namun dalam kasus kanker, sel yang sudah waktunya mati tersebut enggan melakukannya. Justru yang terjadi, sel terus membelah diri sehingga menjadi banyak.
Ini jelas akan menyebabkan gangguan sistem dalam tubuh atau organ tertentu. Inilah yang menjadi penyebab kanker. Coba bayangkan sendiri bagaimana jadinya jika ada seratus keranjang sampah busuk ada di depan rumah. Pasti kehidupan Anda akan terganggu.
Demikian yang terjadi pada kanker.

Penyebab kanker tak lain disebabkan oleh sel-sel nakal yang sebenarnya sudah waktunya untuk "pensiun", namun tidak mau melakukannya dan malah memperbanyak diri sehingga merusak organ dan tubuh.
Ketidaknormalan tersebut membuat fungsi organ menjadi tidak berjalan sebagaimana mestinya dan bahaya kanker mulai muncul di sana. Itulah penyebab kanker dari kacamata medis.

Asal muasal timbulnya kanker disebabkan oleh sel tidak tahu diri yang terus membelah diri padahal sudah waktunya untuk mati. Penyebab kanker tersebut bisa dipicu banyak faktor.
Kalau yang ini jelas kembali ke soal jenis penyakit kanker yang sedang diderita. Contohnya, penyebab kanker payudara mungkin tidak sama dengan penyebab kanker serviks sebab terkait dengan masing-masing organ.

Namun secara umum, penyebab kanker dapat ditimbulkan karena pola hidup yang tidak sehat. Seperti merokok yang menjadi penyebab kanker paru-paru dan kanker mulut. Sinar ultraviolet matahari juga sangat berbahaya dan dapat menjadi penyebab kanker.

Begitupun dengan radiasi yang juga bisa menyebabkan kanker. Perilaku seks yang tidak sehat seperti berganti-ganti pasangan bisa pula menjadi penyebab kanker.
Berhati-hati saat mengonsumsi makanan dan minuman mengandung bahan kimia juga sangat penting, sebab hal ini disinyalir sering menjadi penyebab kanker.

Minuman beralkohol dapat menjadi penyebab kanker kerongkongan. Makanan yang diasap dan diasamkan juga bisa menjadi penyebab kanker lambung.
Di luar faktor perilaku dan makanan, penyebab kanker juga bisa timbul karena tidak stabilnya kondisi kejiwaan seseorang. Seperti orang yang tengah mengalami stres berat, akan membuat sel dalam tubuh menjadi sangat aktif dan itu potensial menjadi penyebab kanker.

Di luar itu, ada faktor keturunan yang bisa juga menjadi penyebab kanker. Orang tua yang mengidap kanker sangat mungkin menurunkan penyakit itu pada anaknya.
Kanker yang disebabkan karena faktor genetik diantaranya meliputi kanker payudara, kanker kulit, dan kanker usus besar. Oleh karena itu, seyogyanya orang tua selalu menjaga kesehatan agar kelak anaknya tidak tertimpa kanker yang sangat berbahaya itu.

Begitulah penyebab kanker,jadi berhati-hatilah untuk semua orang.Seperti penjelasan diatas bahwa memang penyebab kanker bisa karena faktor genetik,yang bisa menular pada keturuannnya.

Selesai sudah artikel saya tentang penyebab kanker.Sekarang saatnya saya melanjutkan matematika online kabataku yang mengasikan ketika kita mengerjakan soal-soalnya,belajar matematika yang mudah dan menyenangkan,matematika tidak lagi menjadi hantu untuk para anak-anak :)

No comments:

Post a Comment